Zona Motor, Tidak bisa dipungkiri jika saat ini market motor skuter matic lebih mendominasi jika dibandingkan motor berjenis sport maupun cub. Beberapa waktu yang lalu tampak penampakan dari motor baru skuter matic Suzuki di salah satu website ternama di India. Apakah ini motor ini akan masuk ke Indonesia atau tidak, sampai saat ini menjadi pertanyaan besar bagi zator.
Tetapi jika dilihat dari box CVT (meskipun tidak terlalu jelas), motor tersebut sepertinya menggunakan mesin berkapasitas mesin kecil. Kemungkinan besar akan menggunakan mesin 110cc seperti Suzuki Address atau paling tidak menggunakan mesin 125cc. Karena jika motor yang tampak dalam gambar penampakan tersebut menggunakan mesin kapasitas mesin 150 atau 180cc seperti yang di informasikan beberapa saat yang lalu, ukuran box CVT-nya tidak akan seimut yang tampak dalam gambar.
Apakah motor skuter matic yang di labeli "Burgman" ini akan seperti halnya Suzuki Gixxer 150 yang muncul lebih dahulu sebelum Suzuki Indonesia memunculkan Suzuki GSX-R150 yang sama sekali berbeda genre. Karena kabar terakhir yang zator dapatkan adalah Big Matic yang akan diproduksi oleh Suzuki Indonesia akan dibuat 2 versi, yaitu 125cc untuk ekspor ke eropa, australia, dan untuk 180cc untuk market Indonesia dan negara - negara di kawasan Asia Tenggara. Mesin pun di rencanakan akan menggunakan tipe yang sama cuma beda kapasitasnya saja seperti halnya GSX-R125 dan GSX-R150.
Tetapi nara sumber yang lain menginformasikan bahwa big matic Suzuki yang akan dipasarkan di Indonesia jadwal launchingnya akan mundur kembali atas perintah big boss di Jepang. Disinyalir Suzuki memberikan kesempatan Honda Indonesia untuk menjual New PCX yang beberapa saat yang lalu di launching di Indonesia.