Dengan kehadiran 2 motor tipe sport tersebut, patutlah Suzuki percaya diri karena dari semua lini Suzuki menang, bahkan dengan Yamaha All New R15 sekalipun. Dari power mesin yang dipadu dengan ringannya berat keseluruhan motor (Power weight ratio), Suzuki GSX-R150 menang melawan semua motor kompetitor sekelasnya. Dari segi fitur, Suzuki GSX-R150 telah memakai stang under yoke dan keyless ignition system, dan dari segi harga Suzuki jauh lebih unggul dengan memberikan harga promo selama 3 bulan, dan meskipun harga kembali normal harga Suzuki GSX-R150 masih terpaut jauh dengan motor sekelas milik Yamaha dan Honda. (selisih harga 3 jutaan saat harga normal nanti)
Untuk Suzuki GSX-S150, sepertinya Suzuki akan kesulitan menaklukan Yamaha V-ixion dan Honda CB150R jika posisi harganya tidak terlalu jauh. Meskipun Suzuki GSX-S150 menang dari segi mesin, dan bodi. Karena fitur dari ketiga motor yang ada dikelas motorsport naked hampir sama saja, karena memang motorsport di ini dirancang untuk motor sejuta umat.
Menurut zator pribadi, lebih baik Suzuki lebih fokus untuk jualan Suzuki GSX-R150 saja. Karena di Suzuki GSX-R150 banyak nilai plus yang ditawarkan oleh Suzuki terutama perbedaan harga yang mencolok.