Kamis, 02 November 2017

SARP Persiapkan Suspensi Depan Up Sidedown Dan Suspensi Belakang Dilengkapi Tabung Terpisah

SARP Up sidedown

Zona Motor, SARP sebagai penyedia part opsional Suzuki GSX-150 series semakin memanjakan pemilik Suzuki GSX-R150 dan Suzuki GSX-S150. Setelah memasarkan komponen kompetisi seperti Knalpot Racing, Footstep Racing, sampai ECU Racing dan lain sebagainya. Kini SARP berencana akan memasarkan Suspensi depan Up Sidedown dan suspensi belakang yang dilengkapi dengan setelan compression, rebound dan preload dan tabung terpisah.


Suspensi belakang yang dikhususkan untuk Suzuki GSX-150 series ini direncanakan akan diperkenalkan pada bulan November 2017 ini. Akan ada 2 pilihan warna spring yang bisa dipilih sesuai dengan selera konsumen, antara lain warna merah atau hitam. Untuk harga, pihak SARP sendiri tidak akan mematok harga tinggi, kemungkinan besar dikisaran 2 juta rupiah.

Sedangkan suspensi depan Up Sidedown untuk Suzuki GSX-150 series direncakan akan diperkenalkan pada bulan Desember 2017. Suspensi buatan Thailand ini direncanakan akan dijual dengan harga dibawah 3,5 juta rupiah. Jangan terburu - buru menganggap suspensi SARP mahal, karena suspensi Up Sidedown SARP setara dengan suspensi kompetisi dilengkapi dengan setelan compression, rebound dan preload.

Tetapi jika dihitung harga Suzuki GSX-R150 (harga normal 29.900.000)  ditambah Suspensi Up Sidedown  SARP Rp. 3.500.000,-, jatuhnya harga masih lebih murah 1 juta rupiah dengan harga jual Yamaha YZF155-R15 yang dari awal sudah menggunakan Up Sidedown pada suspensi depannya.